PEMROSESAN INFORMASI DALAM BELAJAR GERAK

  • Slamet Riyadi

Abstract

Pada dasarnya belajar gerak merupakan suatu  proses belajar  yang bertujuan untuk mengembangkan berbagai keterampilan gerak secara efektif dan efisien.  Belajar gerak adalah belajar yang diwujudkan melalui respon-respon muscular yang diekspresikan dalam gerakan tubuh atau bagian tubuh, yang merupakan sarana untuk mencapai tujuan belajar.

Perubahan keterampilan gerak dalam belajar gerak merupakan indikasi   terjadinya proses belajar gerak yang dilakukan oleh peserta didik.  Dengan demikian, keterampilan gerak yang diperoleh  bukan hanya dipengaruhi oleh faktor kematangan gerak melainkan juga oleh faktor proses belajar gerak. Proses penguasaan keterampilan gerak, tidak terlepas dari penguasaan dan pemrosesan informasi yang diterima  selama proses pembelajaran oleh peserta didik.  Informasi yang diterima selama pembelajaran gerak akan disimpan dalam  sistem penyimpanan informasi, yang terdiri dari memori sensori (sensory memory), memori jangka pendek (short term memory), dan memori jangka panjang (long term memory).

Untuk menghasilkan sebuah umpan balik atau respon dari sebuah stimulus (informasi) yang hadir dalam proses belajar gerak, diperlukan beberapa tahap pemrosesan informasi yang meliputi identifikasi stimulus, seleksi respon dan pemrograman respon sebagai aksi.

Author Biography

Slamet Riyadi
FKIP-POK UTP SKA
Published
2012-05-30
How to Cite
Riyadi, S. (2012). PEMROSESAN INFORMASI DALAM BELAJAR GERAK. Jurnal Ilmiah Spirit, 11(2). https://doi.org/10.36728/jis.v11i2.14