UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SHOOTING DALAM PERMAINAN BOLA BASKET MELALUI MODEL PEMBELAJARAN BERMAIN LEMPAR SASARAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS V SD NEGERI PANDEYAN 1 NGEMPLAK BOYOLALI

  • Ratna Setyaningrum Universitas Tunas Pembangunan Surakarta

Abstract

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui peningkatan proses pembelajaran shooting dalam permainan bolabasket menggunakan modifikasi pembelajaran lempar sasaran bola gantung.

Desain penelitian kuantitatif ini menggunakan analisis tindakan dan analisis kuisioner dari sampel yang digunakan. Jumlah sampel adalah 30 siswa kelas V SDN Pandeyan 1 Ngemplak Boyolali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pembelajaran meningkat dengan menggunakan modifikasi pembelajaran lempar sasaran bola gantung. Modifikasi pembelajaran ini mengandung unsur yang memotivasi siswa karena sesuai dengan karakteristik siswa sekolah dasar, yaitu bermain. Modifikasi pembelajaran ini dapat diterapkan disemua kelompok umur sesuai dengan kurikulum yang ada di sekolah.

Kata kunci : pembelajaran, bolabasket, modifikasi bola gantung

Published
2021-08-20
How to Cite
Setyaningrum, R. (2021). UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN SHOOTING DALAM PERMAINAN BOLA BASKET MELALUI MODEL PEMBELAJARAN BERMAIN LEMPAR SASARAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS V SD NEGERI PANDEYAN 1 NGEMPLAK BOYOLALI. Jurnal Ilmiah Spirit, 21(2), 87-93. Retrieved from http://ejournal.utp.ac.id/index.php/JIS/article/view/1593