PELATIHAN PENGGUNAAN APLIKASI E-LAUNDRY DENGAN MEMANFAATKAN TEKNOLOGI LOCATION BASED SERVICES BERBASIS MOBILE DAN WEBSITE PADA UMKM DI DESA SETIA MEKAR KECAMATAN TAMBUN SELATAN

  • Dewi Marini Umi Atmaja Universitas Medika Suherman
  • Arif Rahman Hakim Universitas Medika Suherman
  • Niko Suwaryo Universitas Medika Suherman
Keywords: Sistem Informasi, E-Laundry, Website, Mobile.

Abstract

Salah satu faktor yang mendukung perkembangan UMKM adalah karena pemanfaatan sarana TIK (Teknologi, Informasi dan Komunikasi). Kemenkop RI melaporkan sudah ada sekitar 8 juta UMKM yang sudah Go-Digital pada tahun 2017 lalu. Angka ini diharapkan dapat terus bertambah karena tingginya jumlah UMKM yang Go-Digital sejalan dengan tujuan pemerintah yang ingin menjadikan Indonesia sebagai Digital Energy of Asia. Saat ini UMKM yang berkembang cukup pesat adalah usaha laundry yang memberikan jasa layanan berupa cuci dan setrika pakaian. Pengusaha laundry harus senantiasa meningkatkan pelayanan untuk menjaga loyalitas konsumen lama dan menarik konsumen baru. Hal tersebut dapat direalisasikan dengan membangun sebuah sistem informasi e-laundry yang dapat mempermudah pengusaha dalam mengelola data konsumen, sehingga adanya risiko kesalahan human error dapat dihindari. Usaha UMKM yang dibarengi dengan kemajuan teknologi akan mempermudah pengusaha dalam mengembangkan bisnisnya. Melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini, diharapkan para pelaku usaha UMKM laundry akan mendapatkan edukasi tentang pentingnya teknologi untuk kemajuan bisnis, serta pelatihan penggunaan sistem informasi e-laundry. Kegiatan PkM dilakukan secara luring dalam bentuk ceramah dan implementasi sistem informasi e-laundry, sehingga para pelaku usaha dapat langsung mengaplikasikan sistem tersebut kedalam bisnisnya. Penerapan sistem informasi e-laundry diharapkan dapat memberikan dampak pada peningkatan nilai bisnis serta mempermudah kegiatan operasinal agar lebih efektif dan efisien.

Published
2023-11-17