Analisis Sentimen Aplikasi Samsat Digital di Play Store Menggunakan Support Vector Machine
Abstrak
Teknologi memainkan peran penting dalam pengembangan layanan publik di era digital saat ini. Aplikasi Samsat Digital Nasional (SIGNAL) merupakan contoh nyata penerapan teknologi informasi dalam mempermudah proses pembayaran pajak kendaraan bermotor. Dengan memanfaatkan sistem digital, masyarakat dapat melakukan transaksi secara daring tanpa harus mengunjungi kantor Samsat secara fisik. Penelitian bertujuan untuk menganalisis sentimen ulasan pengguna aplikasi SIGNAL di Play Store dengan menggunakan metode Support Vector Machine (SVM). Evaluasi dilakukan dengan membandingkan akurasi dari empat kernel SVM-linear, RBF, sigmoid, dan polynomial, pada tiga skenario. Hasil terbaik diperoleh pada skenario 1 dengan perbandingan data training 90% dan data testing 10%, menghasilkan akurasi sebesar 92,2%, precision 97,21%, recall 97,2%, dan f1-score 97,19%. Analisis juga menunjukkan bahwa sebagian besar ulasan pengguna bersifat positif, dengan 531 ulasan positif dan 219 ulasan negatif. Kata-kata yang sering muncul dalam ulasan positif meliputi "aplikasi", "mudah", "pajak", dan "bantu". Temuan ini menunjukkan bahwa aplikasi SIGNAL telah diterima dengan baik oleh pengguna dan dapat menjadi dasar bagi pengembang untuk terus meningkatkan layanan