PENINGKATAN DRIBBLE SHOOTING SEPAKBOLA MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN PADA MAHASISWA UTP DALAM USAHA PENINGKATAN KESEGARAN JASMANI MENUJU INDONESIA SEHAT

  • PIPIT FITRIA YULIANTO

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh metode pembelajaran drill dan bermain  terhadap peningkatan dribble shooting dalam permainan sepak bola pada mahasiswa perkuliahan sepakbola universitas tunas pembangunan Surakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa pendidikan kepelatihan olahraga yang menempuh matakuliah sepakbola pada semester IV. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua populasiyaitu 40 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji perbedaan (uji – t) dengan melalui uji persyaratan terlebih dahulu seperti uji reliabilitas, uji normalitas, dan uji homogenitas.`

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa melalui penerapan pembelajaran drill dan bermaindapat meningkatkan ketrampilan drible shooting pada mahasiswa putra pendidikan kepelatihan olahraga smester IV. Peningkatan ketrampilandeible shoting melalui pembelajaran drillsebesar 48.63% . Sedangkan peningkatan ketrampilan deible shoting melalui pembelajaran berman sebesar 14.085%.

Setelah melakukan penelitian, diperoleh simpulan sebagai berikut: (1) .Ada perbedaan pengaruh program  latihan drill dan bermain terhadap peningkatan dribble shooting sepakbola dalam usaha peningkatan kesegaran jasmani menuju Indonesia sehat dengan nilai perhitungan t-hitung sebesar 12.95,dan t-tabel sebesar  1,72 pada taraf signifikasi 5%. (2) Program latihan bermain peneliti lebih baik pengaruhnya terhadap peningkatan dribble shooting sepakbola dalam usaha peningkatan kesegaran jasmani menuju Indonesia sehat. Kelompok 1 (kelompok yang mendapat program latihan drill peneliti) memiliki peningkatan sebesar 48.63%. Sedangkan pada kelompok 2 (kelompok yang mendapat program latihan bermain ) memiliki peningkatan sebesar 79.31%.

 

Author Biography

PIPIT FITRIA YULIANTO
FKIP PKO UTP SKA
Published
2018-07-02
How to Cite
YULIANTO, P. F. (2018). PENINGKATAN DRIBBLE SHOOTING SEPAKBOLA MELALUI PENDEKATAN PEMBELAJARAN PADA MAHASISWA UTP DALAM USAHA PENINGKATAN KESEGARAN JASMANI MENUJU INDONESIA SEHAT. Jurnal Ilmiah Spirit, 18(2). https://doi.org/10.36728/jis.v18i2.736

Most read articles by the same author(s)