PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA JAWA MATERI MENULIS AKSARA JAWA DNGAN SANDHANGAN SWARA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING BAGI PESERTA DIDIK KELAS IV SD NEGERI 2 TEMON SEMESTER 1 TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Abstrak
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan Hasil Belajar Bahasa Jawa  Materi Menulis Aksara Jawa Dengan Sandhangan Swara  bagi  peserta didik kelas IV SD Negeri  2 Temon UPTD Pendidakan Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Pelajaran 2016/2017, melalui model pembelajaran Mind Mapping.
Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dua siklus dan setiap siklus dilakukan dua kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SD Negeri 2 Temon  UPTD Pendidikan Kecamatan Brati Kabupaten Grobogan Tahun Pelajaran 2016/2017. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pada siklus I dan siklus II dengan instrumen lembar evaluasi  dan lembar observasi.
Instrumen ini untuk mengumpulkan analisis data dengan menggunakan deskriptif komparatif dengan membandingkan hasil dalam setiap siklus dengan kondisi awal atau Pra Silkus.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Mind Mapping dapat meningkatkan hasil belajar Bahasa Jawa tentang menulis Aksaara Jawa. Peningkatan itu dapat dilihat dari peningkatan hasil belajar peserta didik dari setiap siklus. Pra Siklus rata-rata nilai 60,37, Siklus I rata-rata nilai 74,44 dan siklus II rata-rata nilai 80,00
Â
Kata kunci :    Bahasa Jawa Hasil belajar, Menulis Aksara Jawa ,Sandhangan Swara , Model Pembelajaran Mind Mapping
