PELATIHAN QUICK SMASH PADA KLUB AMATIR VOLI SIMO BOYOLALI

  • Muh. Ikhwan Iskandar Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
  • Eriek Satya Haprabu Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
  • Rendra Agung Prabowo Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
  • Totong Umar Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
  • Teguh Andibowo Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
Keywords: Quick Smash, Bola voli

Abstract

Quick smash adalah jenis smash bola voli yang dilakukan ketika bola berada di ketinggian sekitar 30 sentimeter di atas jaring net. Dalam melakukan quick smash pemain harus memperhatikan kecepatan langkah dan timing yang pas. Selain itu kerjasama antara pemukul dan tosser sangat dibutuhkan dalam melakukan teknik ini, karena biasanya pemukul akan mengambil ancang-ancang dan melompat lebih dulu tepat sebelum tosser memberikan umpan. Dari hasil analisis yang diperoleh setelah dilaksanakan pengabdian kepada masyarakat terjadi peningkatan yang signifikan terhadap kemampuan quick smash setelah 1,5 bulan latihan dengan metode yang telah ditentukan oleh tim pengabdian bersama pelatih. Tingkat kepuasan pelatih dan atlet juga meningkat setelah dilakukan pengabdian oleh tim pengabdian dari UTP Surakarta.

Published
2023-01-31