ALOKASI AIR BAKU DAS PAKIJANGAN DI KABUPATEN BREBES

  • Ikhwanudin Ikhwanudin Universitas PGRI Semarang
  • Risdiana Cholifatul Afifah Jurusan Teknik Sipil, Universitas PGRI Semarang, Kota Semarang
  • Ibnu Toto Husodo Jurusan Teknik Sipil, Universitas PGRI Semarang, Kota Semarang
  • Agustina Wardani Jurusan Teknik Sipil, Universitas PGRI Semarang, Kota Semarang

Abstrak

Daerah Aliran Sungai (DAS) Pakijangan di Kabupaten Brebes memiliki peran penting dalam penyediaan air baku untuk sektor domestik, pertanian, dan lingkungan. Namun, keterbatasan data debit sungai dan meningkatnya tekanan terhadap sumber daya air menjadi tantangan dalam pengelolaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi alokasi air secara kuantitatif di DAS Pakijangan melalui pendekatan neraca air. Metode yang digunakan meliputi survei kondisi eksisting, analisis kebutuhan dan ketersediaan air, serta simulasi neraca air menggunakan perangkat lunak RIBASIM dengan model hujan-limpasan Sacramento. Data curah hujan diperoleh dari dua stasiun hujan manual representatif, yaitu Klampok dan Slatri. Hasil simulasi menunjukkan bahwa DAS Pakijangan dalam kondisi surplus sepanjang tahun, dengan debit andalan yang mencukupi untuk memenuhi seluruh kebutuhan air baku domestik dan non-domestik. Dengan indikator efisiensi distribusi (faktor K) sebesar 1, DAS ini bahkan memiliki potensi untuk mensuplai air ke DAS tetangga, yaitu DAS Pemali, sebesar 0,1 m³/detik. Temuan ini menjadi dasar penting dalam perencanaan pengelolaan air baku yang efisien, adil, dan berkelanjutan di wilayah tersebut.

Diterbitkan
2026-01-02
How to Cite
Ikhwanudin, I., Afifah, R. C., Husodo, I. T., & Wardani, A. (2026). ALOKASI AIR BAKU DAS PAKIJANGAN DI KABUPATEN BREBES . Jurnal Teknik Sipil Dan Arsitektur, 31(1), 255-261. https://doi.org/10.36728/jtsa.v31i1.5405

Most read articles by the same author(s)