PENINGKATAN PUKULAN SMASH ATLET BULUTANGKIS UTP SURAKARTA

  • Muchhamad Sholeh Universitas Tunas Pembangunan Surakarta
Keywords: Teknik, pukulan smash, bulutangkis

Abstract

ABSTRAK

Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2021 – Januari 2022, Pukul 15.00-17.00 wib bertempat di Dojo Jatisrono. Peserta berjumlah 25 atlet. Peserta sangat antusias untuk mengikuti materi pelatihan. Sebelum praktek diberikan, secara singkat peserta diberikan materi tentang sejarah perkembangan olahraga bulutangkis yang sudah sangat bermasyarakat, selain itu teknik bulutangkis dan latihan Komponen fisik bulutangkis dapat meningkat dengan signifikan. Metode yang digunakan adalah dengan bentuk kegiatan dalam pelatihan olahraga bulutangkis ini dengan menggunakan pendekatan langsung, demontrasi, diskusi, praktek dan evaluasi terhadap serapan dari atlet yang ikut langsung di lokasi yaitu di aula FKIP UTP Surakarta, metode latihan memiliki efektifitas yang berbeda dalam peningkatan hasil belajar Ketepatan Smash dalam olahraga bulutangkis pada Atlet Bulutangkis UTP Surakarta. Oleh karena itu, dalam menerapkan metode latihan yang bertujuan untuk mengembangkan atau peningkatan hasil Ketepatan Smash dalam olahraga bulutangkis harus menggunakan metode latihan yang tepat dan sesuai dengan keadaan atlet. Hasil penelitian ini juga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam memilih dan menentukan metode latihan yang tepat, khususnya untuk peningkatan hasil Ketepatan Smash.

Published
2022-02-21