PENDAMPINGAN EDUKASI PENGELOLAAN SAMPAH DI PADUKUHAN GROJOGAN, KELURAHAN TAMANAN, KECAMATAN BANGUNTAPAN, KABUPATEN BANTUL
Abstract
Sampah adalah sisa atau barang buangan yang sudah tidak digunakan dan tidak dpakai lagi oleh pemiliknya. Sampah secara umum dibagi menjadi dua yaitu sampah organik dan an-organik. Kedua sampah ini memiliki manfaat untuk kita, namun juga ada dampaknya untuk lingkungan. Sampah organik adalah limbah yang berasal dari sisa makhluk hidup seperti hewan, manusia, tumbuhan yang mengalami pembusukan atau pelapukan. Sampah ini tergolong sampah yang ramah lingkungan karena dapat di urai oleh bakteri secara alami dan berlangsungnya cepat. Sampah Anorganik adalah sampah yang berasal dari sisa manusia yang sulit untuk di urai oleh bakteri, sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama (hinga ratusan tahun) untuk dapat di uraikan. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di SMP Negeri 4 Bangutapan yang beralamat di Padukuhan Grojogan, Kelurahan Tamanan, Kecamatan Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Adapun pelaksanaan kegiatan dilaksanakan pada bulan November tahun 2022 dengan melibatkan kurang lebih 35 siswa yang merupakan gabungan dari kelas 7 dan 8 SMP Negeri 4 Banguntapan. Anggota yang terdiri dari ketua kelas dan wakil ketua kelas dipilih sebagai peserta pembinaan untuk meminimalisasi jumlah peserta pembinaan yang terlalu banyak. Diharapkan nantinya para anggota pembinaan dapat menerapkan pengetahuan yang diperolehnya kepada warga sekolah yang lainnya. Metode yang digunakan dalam penyampaian materi kegiatan pengabdian masyarakat adalah pendidikan masyarakat. Metode ini dilakukan dengan mengadakan sosialisasi tentang sampah, baik pengertian, jenis, akibat serta cara penanggulangan sampah. Diharapkan dengan memberikan pemahaman dan sosialisasi ini akan membuka wawasan mereka akan pentingnnya menjaga lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan khususnya siswa-siswa dan warga sekolah SMP Negeri 4 Bangutapan.
References
Dihni, V. A. (2022). Komposisi Sampah di Indonesia Mayoritas Sisa Makanan Komposisi Sampah Berdasarkan Jenis Sampah (2021). Katadata, 2021. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/02/08/komposisi-sampah-di-indonesia-mayoritas-sisa- makanan
Lando, A. T., Arifin, A. N., Rahim, I. R., Sari, K., Djamaluddin, I., Damayanti, A. D., & Jihadi, A. (2022). Sosialisasi Pemilahan Sampah kepada Siswa Kelas 1 SDIT Ikhtiar - Makassar. Jurnal Tepat, 5(1), 45–59.
Putri, D. A. P. A. G., & Permana, G. P. L. (2021). Pemberdayaan Masyarakat melalui Pengelolaan Sampah Berbasis Ecovillage di Desa Penebel, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan, Bali. Journal of Community Development & Empowerment, 1(2), 96–102. https://doi.org/10.29303/jcommdev. v1i2.13
Taufiq, A., & Maulana, F. M. (2015). Sosialisasi Sampah Organik dan Non Organik serta Pelatihan Kreasi Sampah. Jurnal Inovasi Dan Kewirausahaan, 4(1), 68–73.
Winatha, K. R., Meinarni, N. P. S., Wiryatama, I. B. D., Wiryatama, I. B. K. D., & Pradnyana, i G. M. S. (2021). Sosialisasi Pengolahan Sampah Non Organik di SMP Negeri 2 Blahbatuh, Blahbatuh Gianyar-Bali. Jurnal WIDYA LAKSMI, 1(1), 1–6. http://jurnalwidyalaksmi.com/index. php/jwl/article/view/1
Copyright (c) 2023 Della Nanda Luthfiana, Riduansyah Putra, Muhamad Sahlan, Rheinardo Tanan, Mia Andini, Alfa Krisdianti Andaki, Sisilia Merung, Kadek Nita Erlita, Bagus Dwi Nur Cahyo, Gundisalvus Trison Galis, Zulkarnaen Ramadhani Zakky Faiq

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Penulis yang ingin memasukkan naskah untuk diterbitkan pada jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat menyetujui poin-poin di bawah ini.
- Manuskrip yang diserahkan belum diterbitkan sebelumnya baik secara online maupun cetak.
- Manuskrip yang dikirimkan harus mengandung novelty yang baik. Minimal kebaruan referensi adalah 80% dari total referensi yang digunakan.
- Topik manuskrip harus sesuai dengan fokus dan ruang lingkup Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Penulisan manuskrip telah disesuaikan dengan panduan penulisan yang ditentukan oleh Jurnal GANESHA: Jurnal Pengabdian Masyarakat
- Abstrak dan kata kunci disajikan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris dalam pengisian metadata penyerahan manuskrip.
- Referensi yang digunakan 75% harus berasal dari sumber primer (jurnal) dan 25% sumber sekunder (buku, majalah, koran, website, dll).