PENDAMPINGAN USAHA MIKRO, KECIL, DAN MENENGAH (UMKM) DALAM KESEJAHTERAAN PEREKONOMIAN DI DESA JENAR WETAN
Abstract
UMKM memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia, terutama dalam konteks negara berkembang. Artikel ini membahas upaya pendampingan yang dilakukan di Kelurahan Jenar Wetan untuk mendukung UMKM dalam menghadapi tantangan ekonomi dan memperoleh sertifikasi halal. Melalui koordinasi antara tim pengabdian masyarakat dan pelaku UMKM, serta pelatihan tentang pentingnya sertifikasi halal dan proses perizinan, pelaku usaha dibantu untuk memenuhi standar pasar dan meningkatkan daya saing mereka. Pendaftaran untuk Nomor Induk Berusaha (NIB) dilakukan melalui sistem Online Single Submission (OSS), yang mempermudah akses ke berbagai bentuk bantuan permodalan. dengan program Kuliah Kerja Nyata di Desa Jenar Wetan diharapkan program kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memperkuat UMKM, dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.